News.OLX – Untuk sebagian orang, mobil impian adalah mobil yang memiliki desain keren dan terbaru ditambah performa tak terkalahkan. Tak sedikit mereka memilih model supercar atau muscle car. Namun yang namanya selera pasti berbeda-beda, termasuk mobil impian. Sebab, tak sedikit orang yang justru jatuh hati pada mobil jadul (jaman dulu) dengan desain klasik atau retro.
Hanya saja untuk membeli mobil jadul bukan perkara mudah. Pasalnya, banyak yang harus diperhatikan. Karena itu, kali ini kita akan membahas cara memilih mobil jadul.
1. Cari informasi sebanyak-banyaknya soal mobil jadul
Meski bekas dan berusia lawas, namun banyak kok perorangan maupun dealer mencantumkan harga mobil jadul. Meski begitu, OLXer tak bisa lantas percaya lho. Sebab, namanya mobil bekas, pasti berbeda-beda kondisi dan masalahnya.
Karena itu, ada baiknya mencari tau lewat orang-orang yang sudah expert atau pengalaman soal mobil bekas jadul. Nah, jika sudah melihat bentuk yang diinginkan tentu saja sesuaikan dengan budget.
2. Cek bodi dan kabin
Pengecekan bagian luar ini adalah yang paling standar. Sebab, banyak PR jika membeli mobil jadul, baik karena bodi berkarat atau penyok, hingga perfoma mesin sudah loyo.
Namun, jika memang sudah tau target yang diburu pas, merasa sudah cocok, serta budget bukan lagi masalah, OLXer masih bisa menyerahkannya pada bengkel yang qualified bisa memperbaikinya.
Tentu saja uang ekstra akan dikeluarkan untuk menambah kekurangan serta komponen dan aksesori resmi.
Tapi perlu dicatat, pengecekan juga harus dilakukan pada kabin, terlebih beberapa bagian titik yang dianggap sangat sulit terpantau, seperti pintu, jendela, hingga celah-celah yang tertutup.
Hal ini wajib dilakukan untuk menghindari material rapuh karena karat.
3. Hidupkan mesin mobil
Jangan langsung percaya hanya dengan tampilan luar saja. Sebaliknya, minta untuk menghidupkan mesin mobil tersebut.
Moment ini sangat krusial, karena jika mobil terasa kasar atau sulit dinyalakan, maka ada baiknya lupakan mobil tersebut. Selain itu, coba periksa pada bagian knalpot, tepatnya jelaga di dalam knalpot dengan menggunakan jari, apa kering atau tidak.
Selain itu, ada baiknya juga melakukan pengecekan pada fitur-fiturnya, masih berfungsi atau tidak.
4. Cek surat-surat
Mobil jadul juga punya surat-surat. Jadi jangan asal percaya kalau mobil tak dilengkapi surat-surat, baik itu STNK atau BPKB. Namun sebelum ada STNK, dulu dikenal pula semacam sertifikat yang disebut dengan nama boekpass.
Jika tak dilengkapi STNK, BPKB, atau boekpass, tentu akan menghindari OLXer tuduhan mobil bodong.