Cicipi 15 makanan khas Sulawesi Selatan yang tak boleh dilewatkan lengkap dengan cita rasa kuliner asli provinsi ini.
Bicara soal Sulawesi Selatan, coto Makassar adalah kuliner andalan yang langsung terbayang di benak banyak orang. Namun, Sulawesi Selatan ternyata punya sederet makanan khas lain yang tak kalah terkenal selain coto Makassar. Cek 15 makanan khas Sulawesi Selatan berikut yang wajib kamu cicipi:
1. Coto Makassar
Bukan tanpa alasan coto Makassar dinobatkan sebagai makanan khas Sulawesi Selatan nomor satu. Kuahnya yang kaya akan rempah-rempah berpadu daging dan jeroan sapi menghasilkan cita rasa lezat yang disukai bukan cuma di di Sulawesi Selatan, tapi juga di seluruh nusantara.
2. Pallubasa
Mirip coto Makassar, namun hidangan ini menggunakan bumbu yang agak berbeda dan tersaji dengan taburan parutan kelapa. Siap-siap deh mencicipi cita rasa yang lebih nikmat.
3. Sop Saudara
Sop saudara adalah sup gurih yang berisi daging sapi, paru, dan bihun, kemudian disajikan dengan nasi dan bandeng goreng. Kuah kaldunya yang aromatik bercampur rempah-rempah menciptakan sensasi rasa yang istimewa.
4. Barongko
Makanan khas Sulawesi Selatan ini terbuat dari pisang yang dihaluskan dan dicampur dengan telur, gula, dan santan. Kemudian, adonan dibungkus dengan daun pisang dan dikukus. Wajib dicoba saat berkunjung ke provinsi ini.
5. Pisang Epe
Amat merakyat di Makassar, pisang epe adalah jajanan kaki lima yang terbuat dari pisang pipih yang dibakar lalu disiram gula merah. Renyah di luar, lembut di dalam.
6. Konro
Makanan khas Sulawesi Selatan lainnya yang patut dicoba adalah konro, sup iga sapi dengan kuah kaldu pekat yang terbuat dari rempah-rempah seperti ketumbar dan kluwek. Variasi lainnya adalah konro bakar yang bisa kamu nikmati dengan bumbu kacang.
7. Jalangkote
Kalau kamu tahu pastel, kamu nggak akan asing dengan jalangkote. Makanan ini berisi sayuran, mie, dan kadang-kadang daging. Bedanya, jalangkote mesti kamu santap bersama kuah cuka pedas yang menggigit.
8. Pallu Kacci
Nggak ada yang bisa ngalahin nikmatnya makan pallu kacci di cuaca terik. Makanan khas Sulawesi Selatan ini adalah sup ikan yang terbuat dari asam jawa. Makanya, rasanya menyegarkan. Warga lokal biasanya membuat pallu kacci menggunakan ikan bandeng.
9. Lawa Bale
Cobain kuliner unik seperti lawa bale. Hidangan khas Bugis ini terbuat dari teri dengan perasan jeruk nipis, parutan kelapa goreng, dan cabai rawit.
10. Kapurung
Berbahan dasar sagu, kapurung adalah masakan tradisional dari daerah Luwu Raya dan Toraja. Teksturnya yang kenyal berpadu sempurna dengan sayuran, ikan, dan kuah kaldu yang pedas dan legit.
11. Songkolo
Sementara itu, makanan khas Sulawesi Selatan yang terbuat dari ketan hitam atau putih ini biasanya tersaji lengkap dengan serundeng dan teri balado. Cocok banget nih jadi menu pembuka untuk memulai hari.
12. Burasa
Saat memesan coto Makassar atau sop saudara, biasanya kamu juga bakal kebagian seporsi burasa. Burasa sendiri berupa lontong yang dimasak dengan santan dan dibungkus daun pisang.
13. Cucuru Bayao
Pecinta makanan manis wajib menjajal cucuru bayao. Hidangan penutup ini terbuat dari kuning telur, gula, dan tepung beras yang dibentuk menjadi bola-bola kecil berwarna keemasan. Makanan khas Sulawesi Selatan ini umumnya disajikan di pesta pernikahan.
14. Parape
Berikutnya, parape adalah ikan bakar yang dimasak dengan saus pedas asam manis. Berkat saus spesial ini, ikan tidak amis. Ikan dibakar hingga renyah di luar tapi lembut di dalam.
15. Palumara
Sup ikan khas Sulawesi Selatan lainnya, palumara punya rasa segar dan nendang. Mirip pallu kacci, hanya saja ada sedikit perbedaan dari segi bumbu dan cara memasaknya.
OLX Pusatnya Nge-Deal! Jual barang bekas cepat dan gampang ya cuma di sini. Atau lagi cari barang bekas dengan harga terjangkau? Semua ada di OLX. Mulai transaksi sekarang dan rasain gampangnya nge-deal di sini. Simple aja di OLX!