Minggu, April 20, 2025
Lainnya
    Lainnya15 Ide Tato Simple di Tangan Cowok, Cocok untuk First Timer!

    15 Ide Tato Simple di Tangan Cowok, Cocok untuk First Timer!

    Sedang butuh ide tato simple di tangan cowok? Yuk intip 15 rekomendasi kerennya!

    Jika sedang tertarik menggunakan tato temporer, sekarang ini ada banyak sekali ide tato simple di tangan cowok yang dapat kamu coba gunakan sebagai inspirasi. Dengan beragamnya desain, kamu bisa gonta-ganti ketika tato temporer yang lama telah pudar.

    - Advertisement -

    Nah, ini dia 15 ide tato simple di tangan cowok yang dapat kamu gonta-ganti sesuai keinginan:

    1. Semicolon

    Ide Tato Keren
    Semicolon tattoo

    Sangat sederhana, desain tato ini berupa simbol titik koma atau semicolon. Ukurannya juga bisa kamu buat mungil, jika tidak mau terlalu mencolok. Semicolon melambangkan ketangguhan dan ketahanan untuk menjalani hidup.

    - Advertisement -

    2. Hati

    Meskipun ide tato simple di tangan cowok sangat mainstream, namun maknanya bisa saja lebih dalam, seperti kasih sayang dan cinta. Pilihan desain hati pun saat ini cukup banyak, sehingga kamu bebas memilih.

    3. Nama

    Kamu dapat membuat nama sendiri, kekasih, atau sahabat untuk desain seru-seruan namun bermakna. Karena nanti akan pudar, kamu pun tidak perlu khawatir harus berlama-lama memakai tato ini jika nanti tiba-tiba terasa cringe.

    - Advertisement -

    4. Kupu-Kupu

    Selain cantik, filosofi dari karakter kupu-kupu sangat beragam, apalagi jika dikaitkan dengan proses perkembangan atau pertumbuhan menjadi lebih baik.

    5. Mawar

    Meskipun mawar kerap diasosiasikan dengan perempuan, kamu tetap dapat terlihat gagah dengan desain bunga mawar, Perpaduan gradasi warna kelopak dan dedaunan di bunga ini juga akan terlihat lebih colorful.

    6. Bintang

    tato simple di tangan cowok

    Desain bintang lumayan populer, apalagi bagi kalangan first timer tato temporer ataupun yang bukan. Walaupun desainnya mudah, tapi maknanya tidak kalah keren dengan desain lain, seperti bintang yang mampu memberikan cahaya di tengah gelapnya malam.

    7. Sayap

    Desain seperti ini kerap dilekatkan pada punggung dan dibuat sepasang. Namun, kamu juga bisa membuatnya dalam ukuran lebih kecil dan posisinya pada bagian tubuh lainnya, termasuk tangan.

    8. Bunga Sakura

    Ide tato simple di tangan cowok ini terlihat indah dan anggun. Apalagi maknanya seperti fase kehidupan. Jika kamu sedang mencari ekspresi untuk menghargai hidup, maka desain ini bisa menjadi pertimbangan.

    9. Matahari

    Tato ini mengibaratkan kehidupan dan kebahagiaan, sehingga cocok untuk kamu yang ingin terus menanamkan sikap positif dalam keseharian.

    10. Lambang Infinity

    Ide Tato Keren
    tattoo Infinity

    Sesuai maknanya, lambang infinity menunjukkan hal yang abadi, tanpa batas, serta respect tanpa akhir. Kamu dapat menambah tulisan atau simbol lain untuk mendampingi tato ini.

    11. Pesawat Kertas

    Makna pesawat kertas dalam seni tato adalah menjadi reminder agar kita mau melepaskan segala hal negatif, seperti kesalahan dan emosi buruk. Selain itu, pesawat kertas juga dianggap sebagai lambang kebebasan, keberanian, dan cinta kasih.

    12. Daun

    Desain daun melingkar pada tangan atau jari cocok untuk kamu yang suka tanaman atau ingin mengenakan unsur alam sebagai tato. Desain yang juga disebut dengan vine tattoo ini juga dapat berkamuflase layaknya “cincin” apabila kamu letakkan di jari.

    13. Garis

    Walaupun sederhana, kamu tetap bisa terlihat cool dengan tato garis. Kamu dapat meletakkannya di pergelangan tangan atau bagian tubuh lainnya.

    14. Jangkar

    Karena bermakna dukungan, kekuatan, dan stabilitas, tato ini mempunyai impresi cukup kuat. Orang yang mengenakan desain ini juga dapat terkesan memiliki pendirian kuat, layaknya peran jangkar.

    15. Anak Panah

    Layaknya anak panah sungguhan, desain ini juga menunjukkan tentang tujuan, target, serta arah hidup. Kamu akan teringat untuk terus berjuang, sekalipun dihalau rintangan.

    Itu dia 15 ide tato simple di tangan cowok yang bisa kamu pakai. Untuk tato temporer, mungkin tidak ada banyak pertimbangan. Namun, jika ingin memakainya permanen, sebaiknya kamu pertimbangkan dengan matang, apalagi jika mempertimbangkan ajaran agama.

    Sesudah menemukan ide tato simple di tangan cowok di atas, kamu dapat mampir dulu ke OLX apabila sedang butuh barang bekas. Yuk, unduh juga aplikasi OLX melalui Google Play Store dan App Store.

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait