Sabtu, April 26, 2025
Lainnya
    Kuliner10 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Cirebon

    10 Rekomendasi Oleh-oleh Khas Cirebon

    Ada banyak oleh-oleh khas Cirebon yang bisa kamu beli saat liburan di sini. Yuk, intip sepuluh rekomendasinya!


    JAKARTA – Saat liburan atau melakukan perjalanan bisnis di Cirebon, belanja oleh-oleh asal daerah ini adalah hal yang wajib kamu lakukan. Tapi, karena banyaknya oleh-oleh khas Cirebon, kamu mungkin bingung menentukan pilihan yang cocok untuk orang terkasih.

    - Advertisement -

    Nah, jika kamu butuh referensi oleh-oleh khas Cirebon yang legendaris atau disukai banyak orang, yuk cek sepuluh daftar berikut ini!

    1. Batik Khas Cirebon

    Batik merupakan benda yang harus kamu masukkan ke daftar  belanjaan saat berada di Cirebon, karena popularitasnya cukup tinggi. Salah satu motif terpopuler dari daerah ini ialah Mega Mendung, yang mengingatkan kita terhadap bentuk awan.

    - Advertisement -

    Kain yang asalnya di kawasan pesisir tersebut bukan hanya punya motif cantik, tapi juga memakai warna cerah, sehingga lebih menarik.

    2. Keripik Tempe Sagu

    Keripik ini sebagai opsi hidangan dengan rasa gurih sekaligus  renyah. Oleh-oleh khas Cirebon tersebut memadukan tempe dan tepung sagu.

    - Advertisement -

    Tidak hanya menyediakan rasa original yang mempertahankan rasa kuat dari tempe, keripik tersebut juga tersedia hadir dengan sejumlah pilihan rasa, contohnya pedas, keju, hingga sapi panggang.

    3. Kue Gapit

    Kata gapit sendiri artinya jepit, yang melambangkan proses pembuatan kue ini. Untuk membuat kue gapit, adonannya akan dijepit menggunakan alat khusus, sehingga hasilnya terlihat tipis dan pipih.

    Karena cara membuatnya ini, kue gapit punya tekstur garin. Selain itu, varian rasanya pun sudah sangat banyak, contohnya bawang, udang, balado, kacang, manis, dan keju.

    4. Terasi Udang Cirebon

    Cirebon pun punya terasi udang dengan aroma serta rasa unik. Bahan pembuatannya menggunakan udang rebon pilihan, yang menjadikan kualitasnya terjamin.

    Kamu dapat memperoleh terasi tersebut secara cepat dan mudah, seperti pusat oleh-oleh khas Cirebon, sehingga tidak harus berkunjung ke kawasan pesisirnya lagi.

    5. Sirup Tjampolay

    Oleh-oleh ini tergolong legendaris, karena telah eksis dari tahun 1965 lalu. Berkat rasa serta kualitasnya, sirup ini kerap dipergunakan oleh hotel atau restoran Cirebon.

    Sejumlah rasa yang tersedia adalah melon, pisang susu, persik, stroberi, mangga gedong, leci, kopyor, dan masih banyak lagi.

    6. Rengginang

    oleh-oleh khas Cirebon

    Rengginang merupakan camilan yang berasal dari ketan dengan rasa gurih dan renyah. Tidak hanya menyediakan rasa konvensional yang gurih atau manis, saat ini rengginang juga punya opsi rasa lain, seperti terasi, keju, udang, dan lainnya,

    7. Kerupuk Melarat

    Meskipun namanya terdengar kurang meyakinkan, tapi cita rasa oleh-oleh ini tetap enak di lidah. Penamaan ini karena merepresentasikan cara memasaknya yang tidak memakai minyak goreng. Cara memasaknya ialah dengan disangrai menggunakan pasir bersih.

    Selain murah, kerupuk ini juga bisa menjadi solusi camilan sehat karena tidak memakai minyak.

    8. Cirebon Sultana

    Cirebon Sultana menyediakan puff pastry yang berkolaborasi dengan bolu, sehingga teksturnya sangat unik. Untuk meningkatkan cita rasa, hidangan ini dihiasi oleh beragam pilihan topping, seperti blueberry, mangga, cokelat, dan masih banyak lagi.

    Karena termasuk oleh-oleh khas Cirebon yang kekinian, kamu tentunya akan mendapatkan hidangan yang punya kemasan cantik dan rapi, sehingga cocok diberikan kepada orang terkasih.

    9. Tape Ketan

    Fermentasi ketan yang dibungkus daun pisang ini punya cita rasa asam yang khas. Tidak hanya dikonsumsi sendiri, hidangan ini kerap disandingkan dengan emping. Kamu bisa menemukan oleh-oleh ini di pasar-pasar tradisional dengan mudah.

    10. Emping

    Cirebon tidak hanya menghadirkan emping dengan rasa original yang mungkin kurang cocok bagi beberapa orang, tapi juga menyediakan emping dengan banyak pilihan rasa.

    Kamu bisa memilih emping yang dibumbui dengan banyak varian rasa, seperti rumput laut, udang, asin, hingga manis.

    Nah, itulah beragam rekomendasi oleh-oleh khas Cirebon yang bisa kamu pertimbangkan. Jika butuh transportasi bekas untuk liburan ke Cirebon, kamu bisa mencarinya di OLX, karena pilihannya yang banyak. Yuk, cek OLX sekarang! (RK/Z)


     

    Populer
    Reka Harnis
    Reka Harnis
    Passionate about turning ideas into engaging, informative, and SEO-friendly content.
    Berita Terkait